Senin, 02 Agustus 2010

BIMBINGAN SKRIPSI ADI MURSALIN

MAHASISWA YANG MERASA SAYA BIMBING DIHARAP DAPAT MEMBUKA BLOG SAYA INI. DAN JIKA ADA YANG DITANYAKAN MENGENAI SKRIPSI ATAU MAKALAH SILAKAN TANYA MELALUI BLOG INI ATAU MELALUI www.adimursalin.com dan registrasi atau FACEBOOK atau email ke adi_mursalin2766@hotmail.com atau amur2766@yahoo.co.id

PERUMUSAN MASALAH

PENGERTIAN SKRIPSI

APA YANG DIMAKSUD DENGAN SKRIPSI?

PROPOSAL PENELITIAN UNTUK SKRIPSI

BAGAIMANA PROPOSAL UNTUK SKRIPSI?

PROSES PENELITIAN

APA YANG DIMAKSUD DENGAN PROSES PENELITIAN DAN JELASKAN!

VARIABEL PENELITIAN

METODE PENGAMBILAN SAMPEL

TEKNIK ANALISIS DATA

Minggu, 01 Agustus 2010

TEKNIK PENGUMPULAN DATA

apa itu teknik pengumpulan data?

METODE PENELITIAN

Apa itu Metode Penelitian?

LANDASAN TEORI

APA YANG DIMAKSUD DENGAN LANDASAN TOERI

KERANGKA PEMIKIRAN

Apa itu kerangka Pemikiran?

LATAR BELAKANG MASALAH

CARA CEPAT MENYUSUN SKRIPSI

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), skripsi diartikan sebagai karangan ilmiah yang diwajibkan sebagai bagian dari persyaratan pendidikan akademis. Buat sebagian mahasiswa, skripsi adalah sesuatu yang lumrah. Tetapi buat sebagian mahasiswa yang lain, skripsi bisa jadi momok yang terus menghantui dan menjadi mimpi buruk. Banyak juga yang berujar “lebih baik sakit gigi daripada bikin skripsi”.

Saya juga sering mendapat kiriman pertanyaan tentang bagaimana menyusun skripsi dengan baik dan benar. Ada juga beberapa yang menanyakan masalah teknis tertentu dengan skripsinya. Karena keterbatasan waktu, lebih baik saya jawab saja secara berjamaah di sini. Sekalian supaya bisa disimak oleh audiens yang lain.

METODE PENELITIAN

A. Identifikasi variabel-variabel penelitian
: berisi variabel apa saja yang ada dalam penelitian tersebut
B. Definisi operasional variabel-variabel penelitian
: bentuk operasional dari variabel-variabel yang digunakan, biasanya berisi definisi konseptual, indikator yang digunakan, alat ukur yang digunakan (bagaimana cara mengukur) & penilaian alat ukur (semakin tinggi skor menunjukkan semakin tinggi .......)
C. Subjek penelitian
: berisi karakteristik subjek yang digunakan dalam penelitian, juga diberi penjelasan mengenai populasi, sampel dan teknik sampling yang digunakan

D. Teknik pengumpulan data
: teknik dan alat ukur yang digunakan dalam pengumpulan data dan setiap alat ukur yang digunakan perlu dijelaskan
E. Validitas dan reliabilitas alat pengumpul data
: berisi pengertian mengenai konsep validitas dan reliabilitas serta teknik yang dilakukan. Jika menggunakan alat ukur yang sudah ada, hasil uji validitas dan reliabilitasnya harap ditulis.
F. Teknik analisis data

BAB 1 : TINJAUAN PUSTAKA/LANDASAN TEORI

A. Variabel terikat / kriterium
: berisi pengertian atau defmisi variabel tersebut, aspek / dimensi / komponen / bentuk / gejala dsb dari variabel tersebut yang nantinya dijadikan indikator dari alat ukur yang digunakan, faktor-faktor yang mempengaruhi, dan sebagainya
B. Variabel bebas / prediktor
: berisi pengertian atau definisi variabel tsebut, aspek / dimensi
/ komponen / bentuk / gejala dsb dari variabel tersebut yang nantinya dijadikan indikator dari alat ukur yang digunakan, faktor-faktor yang mempengaruhi, dan sebagainya
C. Subjek Penelitian
: untuk menggambarkan subjek penelitian -- berisi pengertian, karakteristik dsb) mengenai subjek penelitian (misal : remaja, ibu rumah tangga, waria, pekerja seks komersil, dsb)
D. Hubungan antara Variabel A dengan B atau Perbedaan pada variabel A
berdasarkan variabel B
: berupa dinamika yang menggambarkan keterkaitan antara
variabel A clan Variabel B (baik berupa hubungan, pengaruh, atau perbedaan), sehingga nantinya dapat ditarik suatu hipotesis
E. Hipotesis

BAB 1 : PENDAHULUAN

BABI PENDAHULUAN
A.Latar Belakang Masalah
: berupa pengantar mengenai arti penting topik tersebut untuk
diteliti, alur berpikir hingga muncul permasalahan, yang diakhiri
oleh perumusan masalah yang berbentuk kalimat tanya
B. Tujuan Penelitian
: berisi tujuan diadakannya penelitian tersebut
C. Manfaat Penelitian
: berisi manfaat teoritis dan manfaat praktis

KONSULTASI SKRIPSI

Mahasiswa dapat menggunakan ruang ini untuk berkonsultasi masalah skripsi